Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Gelora HUT 59 SMPN 7 Yogyakarta
Gelora HUT 59 SMPN 7 Yogyakarta
2 Okt 2019
Acara puncak HUT SMPN 7 Yogyakarta digelar pada Senin, 16  September 2019 di lapangan upacara. Pada gelaran puncak HUT ini dilaksanakan dalam beberapa kegiatan yang dilaksanakan secara serempak mulai pukul 08.00 sd. pukul 14.00 WIB.  
 
Yang pertama,   kegiatan bakti sosial dengan menjual 104 paket sembako murah hasil dari pengumpulan sukarela anak-anak. Sembako murah tersebut bernilai 36 ribu rupiah, namun  dijual hanya dengan 15 ribu rupiah. Bekerja sama dengan ketua RT sekitar sekolah, 104 kupon dibagikan kepada warga. penukaran kupon dilaksanakan mulai pukul 08.00 sd. pukul 12.00. Sebelum waktu berakhir semua paket sudah ludes terjual. Tidak hanya kepada warga sekitar, paket sembako juga diperuntukan bagi warga sekolah yang membutuhkan.  Rencananya, hasil penjualan paket sembako tersebut akan di sumbangkan kepada panti asuhan di kabupaten Kulonprogo. 
 
Yang kedua, dibuka 9 stand penjualan makanan dan minuman oleh siswa. Stand tersebut dikelola oleh kelas yang lolos seleksi baik kelas 7,8 maupun 9. Makanan dan minuman yang dijual berupa jajanan yang memang digemari anak-anak sekarang. Sebelum acara berakhir, semua stand sudah kehabisan stok jualan. Kegiatan tersebut bertujuan melatih  siswa dalam bidang entrepreneurship. 
 
Yang ketiga, lomba menghias tumpeng. Siswa sudah menyiapkan bahan tumpeng dari rumah, sehingga saat disekolah tinggal menghias saja, dan hasilnya memang mengesankan untuk ukuran siswa.    Yang keempat, pentas kreatifitas dan seni bertema budaya nusantara. Kegiatan yang mementaskan potensi siswa dalam wujud pertunjukan, baik gerak dan lagu, tari tradisional dan modern maupun seni lainnya. Budaya sumatera, Kalimantan, Jawa, Sunda, Papua memadu dalam kemeriahan yang dibawakan oleh 18 perwakilan kelas. Dan tak mau kalah, ekstrakurikuler paduan suara dan tari juga ikut ambil bagian untuk menghibur. Pada kesempatan ini juga, dimeriahkan oleh penampilan dari penampilan 50 orang siswa Sekolah Menengah Musik (SMM) Yogyakarta. Mereka menampilkan 3 pertunjukan yaitu Gitar Akustik dan orkestra yang membawakan lagu-lagu nasional dan lagu jawa populer, yang membuat antusiasme siswa pecah pada saat tersebut.                    
 
Acara Puncak HUT ditandai dengan pembukaan oleh Kepala Sekolah, bapak Suyarta, S.Pd. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang sudah mendukung pelaksanaan acara ini. Secara khusus beliau memberikan apresiasi kepada OSIS yang sudah mampu menggelar agenda HUT sekolah dengan sedemikian meriah. Dalam kesempatan lain, Bapak Muhammad Sys, S.Pd selaku wakasek bidang kesiswaan mengatakan “anak-anak lebih mandiri, 90% acara dikerjakan oleh siswa, Selamat untuk OSIS yang telah bekerja keras dalam melaksanakan HUT, dan terlaksana dengan sukses. Semoga bisa menjadi bekal hari esok!”.     
 
Kemeriahan acara HUT ke 59 SMPN 7 Yogyakarta, dirasakan oleh para siswa. “Acaranya bagus, bisa menambah wawasan tentang budaya-budaya indonesia” pendapat Ahmad Athallah kelas 7F. Pendapat tersebut juga didukung temen sekelasnya, Hanif Dzaki yang mengatakan bahwa kegiatan tersebut menambah hiburan, mengurangi kejenuhan dan keren, baginya yang menarik pada penampilan tarian suku batak dari sumatera dan penutup kegiatan berupa  Koreografi seluruh siswa SMPN 7 YK yang dilaksanakan di GOR Segoro Amarto.(yb)
Terkait
Peringatan 1 Muharram 14455 H SMP Negeri 7 Yogyakarta
24 Jul 2023
Jumat, 21 Juli 2023 SMP N 7 Yogyakarta melaksanakan pengajian dalam rangka peringatan 1 Muharram 1445 H. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 07.00 – 08.30 WIB di halaman sekolah. Peserta…
Sosialisasi pencegahan dan penularan HIV-AIDS di SMPN 7 Yogyakarta
5 Sep 2019
PUSKESMAS Tegalrejo  bekerjasama dengan SMPN 7 Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan sosialisasi pencegahan dan penularan HIV-AIDS pada hari selasa tanggal 3 September 2019 bertempat di aula SMPN 7 yogyakarta. Sosialisasi ini diikuti…
SMP Negeri 7 Yogyakarta Menyelenggarakan Kajian Bersama Baznas Kota Yogyakarta
26 Feb 2024
Yogyakarta, 23 Februari 2024, SMP Negeri 7 Yogyakarta menyelenggarakan acara kajian keagamaan yang bekerja sama dengan Baznas Kota Yogyakarta pada hari Jumat, 23 Februari 2024. Acara ini berlangsung dari pukul…
Menyatukan Pemahaman Menghasilkan Satu Kometmen Bersama Dalam Raker SMPN 7 Yogyakarta
30 Jun 2022
Rabu, 29 Juni 2022 di Ruang Pertemuan Utara SMPN 7 Yogyakarta, diselenggarakan Rapat Kerja. Rapat kerja atau yang lebih sering disebut RAKER. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB. Raker merupakan…
Segudang Cara Anak Memaknai Hari Kartini
21 Apr 2015
Selasa (21/4), OSIS Wiratama mengadakan berbagai acara untuk memperingati hari kelahiran pahlawan emansipasi wanita, R.A. Kartini. Acara diawali dengan upacara bendera untuk mengenang jasa beliau. Kepala Sekolah SMPN 7 Yk,…
Hidup Sehat Dengan Menu Makanan Yang Beragam, Bergizi, Seimbang, Dan Aman (B2SA)
29 Apr 2024
Jumat, 26 April 2024, siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta mengikuti kegiatan Sosialisasi Menu B2SA yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Pangan. Pelaksanaan sosialisasi menu B2SA yang diadakan di ruang aula…
TRY OUT SEBAGAI UPAYA MERAIH SUKSES UJIAN NASIONAL
23 Mar 2016
Try out merupakan program sekolah urusan kurikulum yang sudah disosialisasikan kepada wali siswa. Try out diikuti oleh semua siswa kelas IX karena kegiatan ini bertujuan untuk mengukur tingkat kemampuan siswa…
Meriahkan Bulan Bahasa di SMP Negeri 7 Yogyakarta dengan Berbagai Lomba Kreatif dan Edukatif
23 Okt 2024
Pada bulan Oktober ini, SMP Negeri 7 Yogyakarta menyelenggarakan serangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Bulan Bahasa dan Sastra. Acara tahunan yang penuh semangat ini bertujuan untuk meningkatkan apresiasi siswa terhadap…
Pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Kelas 8 Suara Demokrasi : Cerdas dalam Pemilihan Ketua Kelas
16 Jan 2024
SMP Negeri 7 Yogyakarta baru saja menyelesaikan pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) ke-3 yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 8. Mengusung tema "Suara Demokrasi" dengan subtema "Cerdas dalam…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com