Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Perayaan Hari Paskah di SMP N 7 Yogyakarta
Perayaan Hari Paskah di SMP N 7 Yogyakarta
30 Mar 2024

Pada tangggal 28 Maret 2024, SMP N 7 Yogyakarta melaksanakan peringatan Paskah. Paskah merupakan perayaan yang sarat akan makna dan kesakralan bagi umat Nasrani. Kebangkitan Yesus diyakini terjadi pada saat perayaan Passover tahun 30. Di dalam Paskah, Yesus dianggap telah memberikan jalan baru dan penerangan bagi umat manusia. Hal itu tak lain melalui peristiwa kebangkitan Yesus usai disalib. Lewat kuasa Allah, Yesus telah membawa perubahan di dalam hidup setiap manusia pada masa lampau.

Selain itu, makna hari Paskah pun juga dapat ditelusuri melalui kata eostur Norse atau ostara. Eostur Norse atau ostara merupakan sebuah kalimat yang memiliki arti sebagai musim kelahiran baru. Maka dari itu, hari Paskah pun juga menjadi pertanda sebagai pergantian musim. Bukan hanya itu, makna hari Paskah pun juga erat kaitannya dengan bukti cinta kasih.

Terdapat kasih sayang, anugerah, serta kekuatan cinta Allah yang senantiasa menjauhkan umat Nasrani dari segala hal buruk. Keburukan, kutukan, dan maut merupakan bentuk yang dijauhkan Tuhan pada saat peristiwa Paskah. Selain itu, makna Paskah juga diartikan sebagai jaminan Yesus atas kehidupan kekal bagi umat yang mempercayai. Sebelum merayakan hari Paskah, umumnya umat Nasrani pun akan menggelar ibadah Jumat Agung terlebih dahulu. Jumat Agung sendiri merupakan momen di mana umat Nasrani memperingati peristiwa penyaliban Yesus pada masa lampau.

            Kegiatan Paskah diikuti oleh siswa Kristen dan katolik yang berjumlah 72 siswa. Kegiatan ini dilaksanakan di aula sekolah yang dpimpin oleh Pendeta dari Gereja Kristen Kasih Karunia. Kegiatan paskah diawali dengan ibadah bersama, pentas seni dan tukar kado. Melalui kegiatan diharapkan dapat mempererat hubungan antar sesama dan memberikan dampak yang baik untuk lingkungan sekolah. SMP N 7 Yogyakarta juga sangat menjunjung tinggi nilai toleransi antarumat beragama. Tidak hanya itu, guru-guru selalu mengajarkan pada peserta didiknya untuk patuh dan taat pada agama yang dianut oleh masing-masing peserta didik tersebut. (TA)

 

Terkait
Meningkatkan Mutu Sekolah Melalui Penyusunan RKJM
9 Jul 2021
SMP N 7 Yogyakarta sebagai salah satu sekolah menengah negeri yang ada di Yogyakarta turut berupaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di lingkup satuan pendidikan dengan menyusun Rencana Kerja Jangka Menengah…
Pesta Demokrasi Pemilihan Pengurus OSIS Periode 2015/2016
8 Des 2015
24.11.15 - Pesta demokrasi dilakukan oleh seluruh siswa SMPN 7 Yogyakarta dalam ajang pemilihan Pengurus OSIS periode 2015/2016. Pemilihan ini dilakukan untuk menggantikan Pengurus OSIS Periode 2014/2015 yang telah purna…
Pameran dan Pagelaran Seni Budaya
26 Des 2015
19.12.16 – Pameran dan pergelaran seni  budaya karya siswa kelas VIII dan IX SMP Negeri 7 Yogyakarta  digelar bersamaan dengan penyerahan laporan hasil belajar siswa semester I (rapot) kepada orangtua/wali…
Workshop Penilaian Hasil Belajar
27 Apr 2022
Selasa, 26 April 2022, SMPN 7 Yogyakarta melaksanakan kegiatan Workshop Penilaian Hasil Belajar bagi bapak/ibu guru. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 12.30-14.30 WIB di ruang Laboratorium Komputer 2 SMPN 7…
REKOLEKSI SISWA KRISTIANI
17 Jun 2016
14.6.2016 -  Kegiatan rekoleksi siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta dilaksanakan pada tanggal 14 – 15 Juni 2016 di Wisma Maria Sedayu. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan, rasa kekeluargaan, dan…
Achievement Motivasi Training (AMT) Siswa Kelas 7 SMP Negeri 7 Yogyakarta
1 Mar 2021
Kegiatan motivasi siswa kelas 7 merupakan kegiatan rutin dari program kerja wakil kepala urusan kesiswaan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 26 Februari 2021 pada pukul 08.00-10.00 WIB.  Kegiatan…
PARTISIPASI SMP NEGERI 7 YOGYAKARTA DALAM LOMBA NON AKADEMIK
27 Nov 2018
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta mengadakan lomba perpustakaan tingkat sekolah SMP/MTs negeri maupun swasta se-kota Yogyakarta tahun 2018. SMP Negeri 7 Yogyakarta ikut berpartisipasi dalam lomba tersebut. Lomba ini bertujuan untuk…
Dirgahayu Republik Indonesia
1 Agu 2021
Kemerdekaan, kau sebagai semangat bangsa terlahir atas perjuangan, mendapatkanmu adalah anugerah bagi bangsa ku dan menyambutmu menjadi salah satu penantian ku. Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76
PEMBENTUKAN ANGGOTA KOMITE TIDAK TETAP TAHUN PELAJARAN 2016/2017
1 Agu 2016
30.07.16 Pertemuan antara sekolah dengan orang tua siswa baru (siswa kelas VII) tahun pelajaran 2016/2017 dilaksanakan 30 Juli 2016 bertempat di GOR Segoro Amarto. Tujuan pertemuan tersebut untuk membentukan komite…
Aplikasi Monitoring Siswa, Apa Itu?
29 Jan 2020
Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta serius menggarap penerapan teknologi dalam tata kelola dan komunikasi dengan masyarakat. Terbaru, pemkot mulai mensosialisasikan aplikasi Monitoring siswa, sebagai media komunikasi antara sekolah dan orang tua…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com