Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Achievement Motivasi Training (AMT) Siswa Kelas 7 SMP Negeri 7 Yogyakarta
Achievement Motivasi Training (AMT) Siswa Kelas 7 SMP Negeri 7 Yogyakarta
1 Mar 2021

Kegiatan motivasi siswa kelas 7 merupakan kegiatan rutin dari program kerja wakil kepala urusan kesiswaan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 26 Februari 2021 pada pukul 08.00-10.00 WIB.  Kegiatan motivasi kelas 7 tahun pelajaran 2020/2021 bersamaan dengan adanya musibah pandemi covid-19. Pada tahun ini kegiatan tersebut dilakukan dengan cara online melalui link zoom meeting dan youtube.

Kegiatan motivasi ini diikuti oleh para siswa kelas 7 di rumah masing-masing  secara virtual/ online melalui link zoom meeting dan youtube.  Adapun kegiatan tersebut diawali dengan sambutan dari Bapak Suyarta, S.Pd. selaku kepala sekolah. Dalam sambutannya Drs. Mohammad Sys selaku wakil kepala urusan kesiswaan menyampaikan beberapa tujuan diadakannya kegiatan ini. Pertama, memberikan pencerahan kepada siswa kelas 7 agar mampu beradaptasi dengan dua suasana, pola, gaya dan cara belajar di tingkat SMP. Kedua, menguatkan mental dan semangat untuk dapat berprestasi di jenjang pendidikan barunya. Ketiga, menguatkan daya tahan dalam menghadapi situasi pembelajaran daring. Keempat, prestasi hasil belajar siswa kelas 7 dapat mencapai maksimal.

Dalam kegiatan motivasi ini, sekolah menghadirkan narasumber yang sangat berkompeten dalam bidang trainer tumbuh kembang anak yaitu Ibu Rieka Apriani, S.PSi., CH., CHT. Dalam pemaparannya beliau menjelaskan bahwa mengatur atau memanage waktu untuk belajar siswa. Apalagi pada masa pandemi Covid-19 siswa jangan banyak rehatnya dikarenakan belajarnya secara online/ pembelajaran jarak jauh. Dalam kesempatan ini bunda Rika menjelaskan bahwa untuk mencapai sukses kita perlu melalui beberapa tahapan atau proses. Mulai dengan berpikir saya tidak dapat mengerjakan hal tersebut, bertahap sampai akhir saya akan melakukan hal tersebut, dan akhirnya saya bisa mencapai sukses. Jika siswa ingin memiliki mental juara maka siswa harus berfikir realita dan adaptif.  Siswa harus bisa menemukan gaya belajarnya sendiri dan carilah role model dan pelajari cara mereka belajar. (rn).

Terkait
Pelaksanaan AKM di SMP Negeri 7 Yogyakarta
13 Sep 2024
AKM adalah program evaluasi nasional yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebagai bagian dari Asesmen Nasional (AN) untuk menggantikan ujian nasional. Pelaksanaan AKM yang dilakukan siswa…
SELAMAT DATANG PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2016/2017
18 Jul 2016
Hari Senin, tanggal 18 Juli 2016 adalah hari pertama masuk sekolah Tahun Pelajaran 2016/2017. Bagi peserta didik baru tahun pelajaran 2016/2017 diawali dengan Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPB), yaitu…
Ibadah & Perayaan Natal Pelajar SMPN 7 Yogyakarta Tahun Ajaran 2020/2021
1 Mar 2021
Jumat, 26 Februari 2021 siswa siswi dan guru SMPN 7 Yogyakarta mengikuti Ibadah dan Perayaan Natal secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting. Natal kali ini Mengusung Tema "Remaja Masakini Semakin…
Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw 1443 H SMPN 7 Yogyakarta
21 Mar 2022
              Jumat, 18 Maret 2022 pukul 08.00 - 09.30 WIB SMP Negeri 7 Yogyakarta melaksanakan pengajian dalam rangka Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw.…
 Pelaksanaan TPM ASPD Tingkat Sekolah SMP Negeri 7 Yogyakarta
25 Feb 2022
Pada tanggal 21-24 Februari 2022, siswa kelas 9 SMP Negeri 7 Yogyakarta mengikuti Tes Pendalaman Materi (TPM) tingkat sekolah. TPM ini bertujuan untuk mendukung dan mempersiapkan siswa dalam menghadapi Asesmen…
PELANTIKAN DEWAN PENGGALANG PRAMUKA
31 Okt 2016
             Dalam rangka peningkatan kualitas gerakan pramukan di gugus depan 01025-01026 pangkalan SMP Negeri 7 Yogyakarta dilaksanakan pelantikan penggalang rakit dan penggalang. Dalam kesempatan itu…
Edukasi Antisipasi Narkotika dan Bullying di Sekolah dengan Jaksa Masuk Sekolah
18 Agu 2023
Kejaksaan Negeri Yogyakarta memberikan edukasi terkait antisipasi narkotika dan bullying di kalangan siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta. Pemberian edukasi ini dilakukan dalam kegiatan Jaksa Masuk Sekolah (JMS) Pada hari Rabu…
Sekolah Berbasis Budaya
21 Agu 2019
   Konsep pendidikan berbasis budaya adalah pendidikan yang diselenggarakan untuk memenuhi standar nasional pendidikan yang diperkaya dengan nilai-nilai luhur budaya. SMP Negeri 7 Yogyakarta merupakan salah satu sekolah di Yogyakarta…
Pembelajaran Karakter Melalui Peringatan Isra’ Miraj
15 Mei 2015
Jumat, 15 Mei 2015, berdekatan dengan peringatan Isra’ Miraj, segenap civitas akademika dan stakeholder SMP Negeri 7 Yogyakarta memperingati perjalanan satu malam Nabi Muhammad SAW. Peringatan hari besar keagamaan semacam ini…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com