Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Kartu Pelajar Juga Sebagai Kartu Anggota Perpustakaan
Kartu Pelajar Juga Sebagai Kartu Anggota Perpustakaan
17 Sep 2021

Pembuatan kartu pelajar dan kartu anggota perpustakaan siswa kelas 7 merupakan kegiatan rutin dari program kerja wakil kepala urusan kesiswaan dengan perpustakaan. Tujuan dari pembuatan kartu ini sebagai bukti bahwa siswa tersebut adalah benar-benar siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta. Disamping itu kartu pelajar juga berfungsi sebagai kartu anggota perpustakaan yang dapat digunakan siswa untuk meminjam buku di perpustakaan.

Kegiatan pembuatan kartu kelas 7 tahun pelajaran 2021/2022 masih dalam masa pandemi covid-19 maka kegiatan tersebut berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun sebelumnya pembuatan kartu pelajar dilaksanakan di sekolah dengan menghadirkan juru foto ke sekolah akan tetapi tahun ini dilakukan dengan cara mengirimkan biodata diri dan upload foto melalui link google form yang sudah dibagikan kepada siswa kelas 7.

Dalam pembuatan kartu pelajar siswa kelas 7 diminta untuk mengirimkan biodata diri dan mengupload foto ke link google form di rumah masing-masing yang sudah dibagikan oleh sekolah.  Adapun ketentuan yang harus dilakukan oleh siswa kelas 7 dalam mengupload foto sebagai berikut: pertama, Pas foto berwarna setengah badan. Kedua, pakaian putih dengan latar belakang warna biru. Ketiga, bisa foto di studio atau foto sendiri dengan kamera/ kamera Hand Phone. Keempat, file foto dikirim ke link google form. Kelima, pengiriman dapat dilakukan mulai tanggal 22-27 Februari 2021.

Masa berlaku kartu pelajar tiga tahun atau  selama menjadi siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta. Siswa dapat memanfaatkan kartu pelajar tidak hanya sekedar sebagai identitas tetapi siswa dapat memanfaatkan fasilitas di perpustakaan untuk meminjam buku di perpustakaan. Dengan adanya kartu ini harapannya dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh siswa sesuai dengan tujuan dari pembuatan kartu tersebut. (rn).

Terkait
Doa Bersama Untuk Siswa Beragama Kristiani Kelas 9A dan 9B SMP Negeri 7 Yogyakarta
15 Apr 2022
Doa bersama dilakukan untuk mengembangkan dan meningkatkan iman seseorang. Siswa dan siswi SMP Negeri 7 Yogyakarta yang beragama kristiani melaksanakan doa bersama dengan guru pendamping mereka yaitu Ibu Arien Maria…
Meningkatkan Mutu Sekolah Melalui Penyusunan RKJM
9 Jul 2021
SMP N 7 Yogyakarta sebagai salah satu sekolah menengah negeri yang ada di Yogyakarta turut berupaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di lingkup satuan pendidikan dengan menyusun Rencana Kerja Jangka Menengah…
Pelatihan Jurnalistik
21 Mar 2016
Seperti hari biasa pada hari-hari sebelumnya, Aku menjalankan hariku .Namun, hari ini sedikit berbeda daripada sebelumnya karena hari ini aku akan mengikuti pelatihan jurnalistik  selama 4 hari dari tanggal 15…
Serah Terima Jabatan Kepala SMP N 7 Yk
16 Apr 2016
15.04.16 – Pemerintah Kota Yogyakarta melakukan perubahan penataan jabatan  Kepala Sekolah pada jenjang SMP dan SMA. SMP N 7 Yk merupakan salah satu SMP  yang menjalani perubahan penataan jabatan. Kepala…
Kegiatan Tadarus Pagi
5 Des 2019
Pukul 06.50 bel SMP Negeri 7 Yogyakarta berbunyi, peserta didik muslim segera mempersiapkan diri untuk melaksanakan kegiatan tadarus. Sebelum tadarus dilaksanakan, terlebih dahulu seluruh peserta didik muslim membaca asmaul husna…
Panen Raya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila SMP Negeri 7 Yogyakarta
22 Feb 2023
Kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SMP Negeri 7 Yogyakarta telah dilaksanakan sebanyak tiga kali. Kegiatan P5 pertama mengusung tema Hidup Berkelanjutan yang berlangsung pada 12 - 30…
Asesmen Daerah Tingkat Kota Yogyakarta Tahap II Di SMP Negeri 7 Yogyakarta Berjalan lancar.
11 Apr 2024
Siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta  menunjukkan semangat yang luar biasa mengikuti Persiapan Pemantapan Asesmen Standarisasi Penilaian Daerah (PPASPD) tingkat Kota Yogyakarta Tahap 2. PPASPD Tahap 2 dilaksanakan pada tanggal 5…
Penjaringan Siswa Baru Jalur KMS Lewat Jalur RTO
21 Jun 2016
21.06.16 - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Penduduk Kota Yogyakarta pemegang kartu Keluarga Menuju Sejahtera (KMS) dilakukan tanggal 17 - 18 Juni 2016. Proses seleksi PPDB ini menggunakan sistem Real…
Pelepasan Peserta Didik SMP Negeri 7 Tahun Pelajaran 2020/2021
7 Jun 2021
      Masa belajar pada jenjang Sekolah Menengah Pertama yang dilalui selama tiga tahun akan dinyatakan lulus ketika peserta didik telah melaksankan pembelajaran dari kelas tujuh sampai dengan kelas…
Paduan Suara dan Geguritan Tampil Apik dalam Gelar Pelajar
10 Okt 2016
09.10.16 – SMPN 7 Yk untuk ke-3 kalinya mendapat kesempatan mengisi acara gelar pelajar. Acara ini diselenggarakan  setiap bulan di depan kantor Kedaulatan Rakyat saat acara Car Free Day berlangsung.…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com