Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Upaya Pemberian Tablet Tambah Darah Untuk Mencegah Anemia Pada Remaja Putri SMP Negeri 7 Yogyakarta
Upaya Pemberian Tablet Tambah Darah Untuk Mencegah Anemia Pada Remaja Putri SMP Negeri 7 Yogyakarta
24 Agu 2019

Dalam rangka peningkatan pengetahuan kesehatan, SMPN 7 Yogyakarta bekerjasama dengan PUSKESMAS Tegalrejo, mengadakan workshop pentingnya Tablet Tanbah darah untuk mencegah Anemia.  Kegiatan workshop ini  dilaksanakan pada hari Jumat  tanggal 23 Agustus 2019 bertempat di AULA SMPN 7 Yogyakarta diikuti oleh seluruh siswa putri  kelas VII Kegiatan ini dibimbing oleh Ibu Diah Kusuma dan Ibu Reina Marliza, ahli gizi dari Puskesmas Tegalrejo. Sasaran dari pelatihan ini adalah remaja putri usia 11 tahun sampai dengan 19 tahun.

Tablet Tambah Darah adalah suplemen makanan yang mengandung zat besi dan folat. Zat besi adalah mineral yang banyak terkandung di dalam makanan secara alami, atau ditambahkan ke dalam beberapa produk makanan. Zat besi berperan penting dalam pembuatan sel darah merah yang mengangkut oksigen dari paru-paru ke jaringan. Selain itu,  juga diperlukan untuk pertumbuhan, perkembangan, dan fungsi normal sel.

Tablet penambah darah dibutuhkan untuk mengatasi anemia. Anemia sebenarnya bukanlah penyakit tetapi suatu kondisi dimana kadar hemoglobin (Hb) darah lebih rendah dari normal akibat kekurangan satu atau lebih nutrisi esensial, terutama zat besi yang penting untuk pembentukan hemoglobin. Anemia pada remaja putri dapat menurunkan daya tahan tubuh, kebugaran, dan prestasi belajar. Selain itu, tidak hanya mepengaruhi kehidupannya dalam jangka pendek, namun berpengaruh pada jangka panjang yaitu kehamilan nantinya. Remaja putri merupakan calon ibu yang dapat meningkatkan risiko Pertumbuhan Janin Terhambat (PJT), prematur, BBLR, dan stunting. Remaja putri memang mudah terkena anemia yang ditandai dengan tubuh mudah lemas atau pun mudah pingsan, karena mengalami menstruasi

Kegiatan ini diawali dengan pemutaran film, tanya jawab dan diakhir dengan minum tablet tambah darah bersama-sama, walaupun ada beberapa anak yang tidak bisa minum tablet tambah darah dengan air tapi mereka tetapi berusaha meminumnya, diganti dengan tahu atau roti yang di bagikan panitia. Mereka sangat antusias mengikuti workshop sesi demi sesi.

Ibu Diah Kusuma mengatakan “Tablet tambah darah ini disarankan dikonsumsi semingu sekali dan konsisten artinya jangan sampai bolong-bolong agar hasilnya lebih efektif dan tubuh lebih prima terlebih remaja putri memiliki banyak aktivitas”.

Acara workshop ditutup dengan pembagian tablet  tambah darah ke seluruh peserta oleh Ibu Diah, Ibu Reina dibantu petugas UKS SMPN 7 Yogyakarta, mereka sangat antusias karena sekarang mengetahui pentingnya minum tablet tambah darah untuk kesehatan remaja putri. (hy)

Terkait
Pengajian Baznas SMP Negeri 7 Yogyakarta
26 Feb 2022
Jumat, 25 Februari 2022 SMPN 7 Yogyakarta kembali melaksanakan pengajian rutin bersama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional). Pengajian ini diselenggarakan secara tatap muka di Mushola Ar-Rahman SMPN 7 Yogyakarta yang…
Meriahkan HUT RI ke-79, SMP Negeri 7 Yogyakarta adakan Upacara Peringatan
19 Agu 2024
Pada tanggal 17 Agustus 2024, SMP Negeri 7 Yogyakarta mengadakan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia “Nusantara Baru Indonesia Maju” dengan penuh semangat. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh…
Workshop Pembuatan Soal HOTS, Literasi, Dan Numerasi
24 Jun 2022
Penguatan literasi numerasi merupakan tema besar yang menjadi kekuatan penting dalam proses pembelajaran dan pendidikan saat ini dan masa mendatang. SMPN 7 Yogyakarta menyepakati hal tersebut dengan mendorong guru untuk…
Workshop PISA Ke 2 Semakin Menantang!
4 Mar 2022
Kamis, 3 Maret 2021 bertempat di LAB TIK 3 SMPN 7 Yogyakarta mengadakan workshop PISA ke 2. Workshop diikuti oleh Bapak/Ibu Guru SMPN 7 Yogyakarta. Adanya tantangan yang semakin meningkat…
Kegiatan Komunitas Belajar Wiratama
16 Feb 2024
Yogyakarta, 15 Februari 2024, Komunitas Belajar (Kombel) Wiratama SMP Negeri 7 Yogyakarta mengadakan kegiatan yang berlangsung pada tanggal 15 Februari 2024 dari pukul 12.30 hingga 15.00 WIB. Acara ini diadakan…
Rapat Koordinasi Komite Tetap
3 Agu 2019
02.08.2019 - Sekolah mengadakan rapat koordinasi komite tetap yang dihadiri oleh perwakilan komite tetap dan pengelola sekolah. Perwakilan komite tetap terdiri dari ketua dan sekretaris komite. Sedangkan pengelola sekolah terdiri…
INDONESIA 71 TAHUN
18 Agu 2016
Kegiatan HUT kemerdekaan ke-71 di SMP Negeri 7 Yogyakarta dilakukan dengan upacara bendera. Upacara tersebut dilaksanakan berbeda dengan upacara hari-hari biasa seperti  setiap hari Senin. Upacara dilakukan di halaman sekolah…
Semangat SMP N 7 YK Menuju Sekolah Eco-mapping Mandiri
26 Agu 2016
25.08.16 – Untuk keempat kalinya GIZ sebagai pembina  progam Eco-Mapping mengunjungi SMPN 7. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau capaian progam yang telah dirancang sebelumnya. Rangkaian kegiatan sebelumnya yaitu kunjungan pertama…
PESTA DEMOKRASI MELALUI PEMILIHAN KETUA OSIS SMPN 7 YOGYAKARTA
2 Nov 2018
31.10.2018_Dalam rangka memilih ketua OSIS, siswa SMPN 7 Yogyakarta menggelar pesta demokrasi pemilihan calon ketua OSIS periode 2018/2019, Pemiliha yang di helat  di halaman sekolah berlangsung layaknya pemilihan umum. Pelaksanaan…
Serah Terima Jabatan Kepala SMP N 7 Yk
16 Apr 2016
15.04.16 – Pemerintah Kota Yogyakarta melakukan perubahan penataan jabatan  Kepala Sekolah pada jenjang SMP dan SMA. SMP N 7 Yk merupakan salah satu SMP  yang menjalani perubahan penataan jabatan. Kepala…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com