Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
AKHIR TAHUN PELAJARAN SEBAGAI AWAL SEMANGAT BARU
AKHIR TAHUN PELAJARAN SEBAGAI AWAL SEMANGAT BARU
20 Jun 2016

18.06.16 – Setelah menempuh satu tahun kegiatan belajar mengajar, tahun pelajaran  2015/2016 berakhir hari ini. Kegiatan belajar mengajar ini selama satu tahun dibagi dalam 2 semester. Semester 1 telah berlangsung selama 18 minggu efektif atau setara dengan 110 hari efektif dan semester 2 selama 20 minggu efektif atau setara dengan 128 hari efektif.

Orang tua siswa datang kesekolah untuk mengambil laporan hasil belajar (rapot) semester 2. Rapot ini merupakan penentuan kenaikan kelas siswa kelas VII dan VIII. Siswa kelas VII yang dinyatakan naik kelas melanjutkan kekelas VIII demikian juga dengan siswa kelas VIII kekelas IX.

Rangkaian program pembelajaran nantinya akan dilalui dengan suasana baru di tahunpelajaran yang akan datang. Siswa yang dinyatakan naik kelas akan menempati ruang kelas baru. Demikian juga dengan teman-teman sekelasnya akan baru juga karena semua siswa kelas VII yang naik kelas VIII akan diacak. Pengacakan anggota kelas pada jenjang berikutnya ini bertujuan untuk meningkatkan sikap sosial, terutama agar lebih mengenal satu sama lain sesama siswaSMP Negeri 7 Yogyakarta.

Setelahmenerimalaporanhasilbelajar, siswa menjalani masa liburan panjang akhir tahun pelajaran. Kebetulan libur akhir tahun pelajaran kali ini bersamaan dengan bulan Ramadhan 1437 H, sehingga liburannya sedikit lebih panjang. Selama 3 minggu siswa menikmati liburan, selanjutnya akan memulai hari pertama tahun pelajaran baru pada tanggal 18 Juli 2016.(ppt)

Terkait
Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw 1443 H SMPN 7 Yogyakarta
21 Mar 2022
              Jumat, 18 Maret 2022 pukul 08.00 - 09.30 WIB SMP Negeri 7 Yogyakarta melaksanakan pengajian dalam rangka Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw.…
Perayaan Paskah Bersama Keluarga besar SMPN 7 Yogyakarta
8 Apr 2021
Rabu, 7 April 2021 pukul 16.00, SMPN 7 YOGYAKARTA mengadakan kegiatan kerohanian virtual dalam rangka meperingati hari raya Paskah. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting dan disiarkan…
Pengelolaan Beasiswa Di SMP Negeri 7 Yogyakarta
16 Sep 2021
Beasiswa saat ini selalu diinginkan oleh banyak pelajar. SMP Negeri 7 Yogyakarta sebagai salah satu sekolah Negeri di lingkungan Kota Yogyakarta juga menyediakan dan mengelola beasiswa. Adapun tujuan dari beasiswa…
Pameran Wiratama Art Dorong Siswa Berpikir Kreatif dan Inovatif
9 Okt 2023
      Wiratama Art merupakan suatu wadah dalam mengapresiasi karya dan kreatifitas para siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta di bidang seni rupa atau seni lukis. Kegiatan melukis ini merupakan…
TPM ASPD Kota Yogyakarta Tahap Pertama
16 Feb 2022
           Saat kebanyakan provinsi memilih untuk tidak melakukan ujian akhir secara serentak, Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta justru memiliki gagasan untuk menyelenggarakan ASPD. Asesmen Standardisasi Pendidikan…
Tes Pemantapan Persianan Ujian Nasional Provinsi DIY Tahap I
4 Apr 2016
Tes Pemantapan Persiapan Ujian Nasional Provinsi DIY Tahap I (TPPU) diadakan pada tanggal 30 Maret hingga 2 April 2016. TPPU ini terdiri dari 4 mata pelajaran yang diujikan pada Ujian…
Jaksa Masuk Sekolah
18 Okt 2019
Kamis, 17 Oktober 2019, Balai RW 09 Tegalrejo kembali ramai oleh suara para peserta didik. SMPN 7 Yogyakarta  menerima tamu dari Kejaksaan Tinggi yang akan menyosialisasikan profesi jaksa dan kriminalitas…
Meriahkan HUT RI ke-79, SMP Negeri 7 Yogyakarta adakan Upacara Peringatan
19 Agu 2024
Pada tanggal 17 Agustus 2024, SMP Negeri 7 Yogyakarta mengadakan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia “Nusantara Baru Indonesia Maju” dengan penuh semangat. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh…
Penanggulangan Kenakalan Remaja Oleh Dikpora DIY di SMP N 7 Yogyakarta
20 Mar 2024
Kenakalan remaja di zaman yang modern ini sangatlah banyak. Hal tersebut diakibatkan oleh perkembangan teknologi yang semakin modern sehingga siswa bisa mengakses segala jenis informasi yang ada di sosial media…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com