Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Membentuk Pramuka yang Berjiwa Pemimpin
Membentuk Pramuka yang Berjiwa Pemimpin
11 Nov 2024

Pelantikan Dewan Penggalang, sebuah acara penting dalam Organisasi Pramuka yang bertujuan untuk menyiapkan generasi muda yang disiplin, bertanggung jawab, dan berjiwa kepemimpinan. Pelantikan yang dilaksanakan 10 November 2024 bertempat di Goa Selarong Bantul dihadiri beberapa pengurus serta pembina pramuka SMP Negeri 7 Yogyakarta yang telah melewati tahap seleksi dan latihan sebelumnya Upacara dimulai dengan apel Pramuka yang dipimpin oleh pembina. Setelah itu, para calon Dewan Penggalang maju ke depan untuk mengucapkan Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka sebagai bentuk janji mereka dalam mengemban tugas. Sebagai simbol resmi pelantikan, setiap anggota yang terpilih diberikan tanda jabatan oleh pembina Pramuka dan dilantik secara resmi menjadi Dewan Penggalang SMP Negeri 7 Yogyakarta.

Sebagai pemimpin dalam gugus depan, Dewan Penggalang memiliki tugas utama untuk membantu pembina dalam mengorganisir kegiatan kepramukaan, membimbing anggota, serta mengembangkan berbagai program yang memperkuat karakter dan keterampilan Pramuka di sekolah. Dalam sambutannya, pembina Pramuka menyampaikan harapan agar Dewan Penggalang yang baru dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan menjadi contoh bagi teman-temannya. Dengan pelantikan ini, diharapkan kegiatan Pramuka di SMP Negeri 7 Yogyakarta semakin berkembang dan mampu melahirkan generasi muda yang berkarakter dan berjiwa pemimpin. Sesi foto bersama dan yel-yel semangat dari anggota Pramuka, menandai awal perjalanan Dewan Penggalang dalam masa baktinya.

 

Terkait
Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) ke-1, Sebuah Awalan
3 Okt 2022
Suasana baru sudah mulai dirasakan pada semester ganjil tahun ajaran 2022/2023. Berawal dari putusan bahwa SMP Negeri 7 Yogyakarta akan menerapkan kurikulum merdeka dengan dengan status Sekolah dengan implementasi kurikulum…
ASPD Susulan Tahun 2022 Berjalan Lancar
23 Mei 2022
ASPD adalah singkatan dari Asesmen Standar Pendidikan Daerah yang diselenggarakan pertama kali di Provinsi DIY pada tahun 2021. ASPD merupakan salah satu instrumen ukur yang dibuat oleh Disdikpora DIY untuk…
Doa Bersama Menjelang Ujian Nasional
4 Mei 2016
03.05.16 - Doa bersama diadakan menjelang Ujian Nasional (tanggal 9 - 12 Mei 2016) di pendopo Monumen Diponegoro, Tegalrejo. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 9 dengan  orang tuanya,…
Wisuda Siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta Tahun Ajaran 2023/2024
13 Jun 2024
SMP Negeri 7 Yogyakarta menggelar acara wisuda purna siswa 2023 di Museum Monumen Diponegoro pada tanggal 12 Juni 2024. Kegiatan wisuda ini diikuti oleh 192 siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta.…
Nderek Mangayubagyo HUT ke-265 Kota Yogyakarta
7 Okt 2021
Dalam rangka memperingati HUT Kota Yogyakarta ke-265 dan Bulan Bahasa, SMP Negeri 7 Yogyakarta akan mengadakan beberapa perlombaan, di antaranya:  1. Lomba Komik Digital (Bahasa Jawa) 2. Lomba Kaligrafi Aksara…
Selamat Hari Pahlawan
10 Nov 2021
Jangan tanyakan apa yang bangsa ini berikan kepada Anda. Tapi tanyakan apa yang sudah anda berikan kepada Negara. (Ir. Soekarno)   
PELANTIKAN PENGGALANG TERAP DAN SERAH TERIMA JABATAN DEWAN PENGGALANG PANGKALAN SMPN 7 YOGYAKARTA
2 Okt 2018
Selamat dan Sukses atas pelantikan Dewan Penggalang Gugus depan 01.025 - 01.026 SMPN 7 Yogyakarta masa bakti 2018 - 2019. Upacara serah terima jabatan dan pelantikan diselenggarakan pada tanggal 30…
Laksanakan Simulasi ASPD 2021, SMP N 7 Yogyakarta Jalankan Protokol Kesehatan
1 Apr 2021
Rabu, 31 Maret 2021 SMP N 7 Yogyakarta mengadakan simulasi ASPD (Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah) untuk siswa kelas IX. Simulasi ASPD dilaksanakan sebagai agenda persiapan menghadapi ujian yang diselenggarakan oleh…
Upgrade Peserta Didik SMPN 7 Yogyakarta
23 Sep 2019
     Sebanyak 200 peserta didik kelas VII dari SMPN 7 Yogyakarta berkumpul di GOR Segoro Amarto, Tegalrejo Kota Yogyakarta pada Jumat, 20 September 2019 mulai pukul 09.00 s.d. 10.30…
MEMBANGUN KARAKTER SISWA DENGAN PENDIDIKAN BERWAWASAN LINGKUNGAN HIDUP
11 Jun 2015
Sekolah SMP Negeri  7 Yogyakarta  memiliki karakteristik sebagai sekolah yang berwawasan lingkungan hidup. Karakteristik tersebut tertulis dalam visi dan misi sekolah. Sebagai sekolah yang  memiliki karakteristik berwawasan lingkungan hidup, pendidikan…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com