Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
MENENGOK LATIHAN PASKIBRA DI SPETUTA
MENENGOK LATIHAN PASKIBRA DI SPETUTA
9 Jan 2018

Sejumlah murid tampak sedang berlatih derap jalan kaki dengan gerakan tangan tertentu di halaman sekolah. Brug... brug...brug.... langkah kaki mantap dan penuh yang semangat. Ya, mereka sedang mengikuti latihan Paskibra. Paskibra adalah singkatan dari pasukan pengibar bendera.

Pasukan ini nantinya bertugas setiap diadakannya upacara rutin atau hari hari besar lainnya. Seorang anggota paskibra harus mempunyai kepribadian yang baik, matap dalam melangkah, dan mempunyai postur tubuh ideal.

            Dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-72, seluruh anggota paskibra SMPN 7 Yogyakarta yang terpilih untuk bertugas, semakin intensif melakukan sesi latihan dibawah bimbingan Pak Agus dan Pak Jarot dari selesai kegiatan KBM yakni pukul 14.30 sampai dengan 16.00 setiap hari. Tidak segan segan Pak Jarot dan Pa Agus sebagai instruktur menegur dan pemperingatkan peserta paskibra yang melakukan kesalahan.

            Salah seorang anggota paskibra, Kisya Talita Adristi kelas 8A saat ditanya bagaimana perasaannya terpilih menjadi petugas paskibra di HUT RI di SMPN 7 Yogyakarta.”Latihan paskibra bikin kulit makin hitam he..he..he, tapi bangga bisa terpilih menjadi petugas paskibra apalagi di pasukan inti”jawab Kisya sambil tertawa. Dia menambahkan bahwa, menjadi anggota paskibra membuat ia merasa makin menghargai kemerdekaan bangsa Indonesia.

            Secara umum mereka mengaku mendapat manfaat dari latihan paskibra, antara lain lebih disiplin, kompak, dan fokus dengan apa yang dikerjakan. Tidak hanya siswa yang mendapat manfaat, orang tua pun bangga anaknya terpilih menjadi anggota paskibra walaupun masih di tingkat sekolah.(hy)            

Terkait
Asyik… Kelas 9 Ikut Motivasi Training Lagi
9 Apr 2015
Sukses training motivasi di bulan Maret, siswa SMP N 7 Yogyakarta kembali ingin mendapatkan  motivasi training agar semakin semangat untuk menyambut ujian nasional yang semakin dekat. Kali ini acara dipandu…
REKOLEKSI SISWA KRISTIANI
17 Jun 2016
14.6.2016 -  Kegiatan rekoleksi siswa SMP Negeri 7 Yogyakarta dilaksanakan pada tanggal 14 – 15 Juni 2016 di Wisma Maria Sedayu. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan, rasa kekeluargaan, dan…
PENYEMBELIHAN HEWAN QURBAN DI SMPN 7 YOGYAKARTA
25 Agu 2018
Berkenaan dengan datangnya Hari Raya Idul Adha atau yang disebut juga dengan Hari Raya Haji, maka segenap keluarga besar SMPN 7 Yogyakarta pun tak ketinggalan merayakan hari raya umat Islam…
Semangat SMP N 7 YK Menuju Sekolah Eco-mapping Mandiri
26 Agu 2016
25.08.16 – Untuk keempat kalinya GIZ sebagai pembina  progam Eco-Mapping mengunjungi SMPN 7. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau capaian progam yang telah dirancang sebelumnya. Rangkaian kegiatan sebelumnya yaitu kunjungan pertama…
KUNJUNGAN MKKS KALIMANTAN TENGAH
6 Feb 2018
15.1.18 – SMP N 7 Yogyakarta mengawali awal tahun dengan menerima kunjungan dari Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) dari Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). MKKS Kalteng bersama dengan Dinas Pendidikan Provinsi…
198 Siswa SMPN 7 Yogyakarta Ikuti Seremoni Wisuda Purnasiswa 2023
12 Jun 2023
SMP Negeri 7 Yogyakarta menggelar seremoni wisuda purnasiswa lulusan tahun 2023 di Auditorium Universitas PGRI Yogyakarta pada Sabtu, 10 Juni 2023. Kegiatan wisuda ini diikuti oleh 198 siswa dan di…
PELANTIKAN PENGGALANG TERAP DAN SERAH TERIMA JABATAN DEWAN PENGGALANG PANGKALAN SMPN 7 YOGYAKARTA
2 Okt 2018
Selamat dan Sukses atas pelantikan Dewan Penggalang Gugus depan 01.025 - 01.026 SMPN 7 Yogyakarta masa bakti 2018 - 2019. Upacara serah terima jabatan dan pelantikan diselenggarakan pada tanggal 30…
Psikoedukasi : Sex Education For Teen
20 Feb 2024
Yogyakarta, 19 Februari 2024, Komite Sekolah SMPN 7 Yogyakarta mengadakan kegiatan Pembinaan Seks Edukasi yang berlangsung di GOR Segoro Amarto. Acara ini ditujukan untuk siswa kelas 7 dan 8, berlangsung…
PENGUMUMAN KELULUSAN TAHUN PELAJARAN 2015/2016
10 Jun 2016
SISWA SMPN 7 YOGYAKARTA YANG TERDIRI DARI 86 LAKI-LAKI DAN 116 PEREMPUAN DINYATAKAN LULUS SELURUHNYA.   Nilai dapat dilihat pada link dibawah ini  http://smpn7yogyakarta.sch.id/public/file/9327b398a3bc0894e321e63f518eaf34.pdf
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com