Selamat Datang di website resmi SMPN 7 YOGYAKARTA
Sosialisasi Kegiatan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) Bersama BNN Kota Yogyakarta Bagi Kelas 7 Dan 8
Sosialisasi Kegiatan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) Bersama BNN Kota Yogyakarta Bagi Kelas 7 Dan 8
24 Mar 2022

Geografis yang terbuka menyebabkan narkoba mudah masuk ke seluruh wilayah Indonesia. Permasalahan narkoba di Indonesia sudah beragam mulai dari adanya pengedar narkoba maupun pemakainya.  Bahkan saat ini anak-anak muda sudah mulai melakukan tindakan penyalahgunaan narkoba. Tujuan dari kegiatan sosialisasi pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika adalah menjaga generasi muda dari pengaruh buruk atau negatif dari masalah narkoba.

 Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 23 Maret 2022 pukul 08.00 sampai dengan 10.00 WIB melalui Zoom meeting dan live streaming youtube. Peserta sosialisasi adalah siswa kelas 7 dan 8. Semua peserta antusias mengikuti kegiatan ini sampai selesai. Sosialisasi tersebut diawali dengan sambutan dari Bapak Suyarta, S.Pd., selaku kepala sekolah. Setelah sambutan, dilanjutkan pemaparan materi pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika oleh nara sumber yang sangat berkompeten dibidangnya yaitu Ibu Luk Luk Sihjati.

Hal-hal yang dapat dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan narkoba adalah memilih pergaulan yang baik, menghindari toxic friend, gaya hidup sehat, jauhi pergaulan bebas, melakukan kegiatan positif, mengikuti banyak kegiatan, menghindari circle buruk dan kuatkan iman. Dengan adanya sosialisasi ini harapannya siswa sebagai generasi penerus bangsa dapat terbebas dari pengaruh buruk penyalahgunaan narkoba. (rn)

 

Terkait
Pengelolaan Beasiswa Di SMP Negeri 7 Yogyakarta
16 Sep 2021
Beasiswa saat ini selalu diinginkan oleh banyak pelajar. SMP Negeri 7 Yogyakarta sebagai salah satu sekolah Negeri di lingkungan Kota Yogyakarta juga menyediakan dan mengelola beasiswa. Adapun tujuan dari beasiswa…
Kampanye Literasi
7 Des 2018
Dunia industri dan perdagangan tidak dapat lepas dari iklan. Untuk menginformasikan dan menawarkan suatu produk atau jasa, iklan mutlak diperlukan. Dengan iklan, masyarakat menjadi tahu hadirnya suatu produk atau jasa…
Tes Psikologi Siswa Kelas 9
1 Mar 2021
Jumat, 26 Februari 2021 dilaksanakan kegiatan Tes  Psikologi untuk siswa kelas 9. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilaksanakan. Pada kesempatan kali ini pelaksanaan tes IQ dilakukan secara daring…
Sosialisasi Anti Korupsi, ELL, dan Literasi
9 Nov 2018
Siswa kelas 7 mendapatkan materi tentang anti korupsi pada kegiatan Jaksa Masuk Sekolah. Kegiatan ini diadakan oleh Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta pada tanggal 7 november 2018 yang dilangsungkan di ruang…
Senyum dan Sapa Pagi Wiratama
17 Okt 2019
Awali pagi di SMP Negeri 7 Yogyakarta dengan salaman pagi. Para guru berjajar rapi membariskan diri di lorong depan gerbang sekolah. Menunggu siswa yang masuk sekolah sambil menyodorkan tangannya untuk…
Rapat Koordinasi Pendamping Akademik dan Pengelola Sekolah
17 Okt 2019
Senin, 16 September 2019 Pendamping Akademik, Guru BK, dan Pengelola SMPN 7 Yogyakarta berkumpul dalam satu forum rapat koordinasi di ruang guru. Rapat koordinasi kali ini dihadiri oleh 18 pendamping…
Sosialisasi Sekolah Berbasis Budaya
11 Okt 2019
Penegasan SMPN 7 Yogyakarta sebagai sekolah berbasis budaya dilakukan salah satunya melalui kegiatan sosialisasi kepada siswa kelas 7.  Kamis, 10 Oktober 2019 bertempat di ruang balai RW demakan baru digelar…
Workshop PISA Ke 2 Semakin Menantang!
4 Mar 2022
Kamis, 3 Maret 2021 bertempat di LAB TIK 3 SMPN 7 Yogyakarta mengadakan workshop PISA ke 2. Workshop diikuti oleh Bapak/Ibu Guru SMPN 7 Yogyakarta. Adanya tantangan yang semakin meningkat…
MENGEMBANGKAN PERS SEKOLAH
7 Mei 2016
"Mengembangkan pers sekolah", sebuah frasa yang berisi pendapat bijak untuk dunia pendidikan.  Hal ini terkait pers sekolah merupakan salah satu indikasi kualitas suatu sekolah. Tingkat kualitas sekolah dapat ditentukan antara…
ASPD Susulan Tahun 2022 Berjalan Lancar
23 Mei 2022
ASPD adalah singkatan dari Asesmen Standar Pendidikan Daerah yang diselenggarakan pertama kali di Provinsi DIY pada tahun 2021. ASPD merupakan salah satu instrumen ukur yang dibuat oleh Disdikpora DIY untuk…
Media Sosial
Karya Siswa
SMPN 7 Yogyakarta
Jalan Wiratama 38, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55752
Telepon: (0274) 561374
Faksimili: (0274) 561374
Email: smp7yk@gmail.com